Persepsi Peserta Didik tentang Kompetensi Sosial Guru di SMK
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil pengamatan penulis selama melaksanakan Praktek Lapangan Kependidikan di SMKN 1 Pancung Soal yang menunjukan masih rendahnya kompetensis sosial guru.pertanyaan penelitiannya adalah 1) Seberapa mampu guru berkomunikasi di sekolah berdasarkan persepsi siswa SMK Negeri 1 Pancung Soal, 2) Seberapa mampu guru bersosialisasi secara efektif di sekolah berdasarkan persepsi siswa SMK Negeri 1 Pancung Soal, 3) Seberapa mampu guru mengunakan teknologi dan informasi secara fungsional berdasarkan persepsi siswa SMK Negeri 1 Pancung Soal 4) seberapa mampu guru di menerapkan prinsip-prinsip persaudaraan dan kebersamaan di SMK Negeri 1 Pancung Soal. Hasil penelitian menunjukkan persepsi peseta didik tentang kompetensi sosial guru di SMK Negeri 1 Pancung Soal, dilihat dari aspek: (1) kemampuan guru dalam berkomunikasi berada pada kategori mampu dengan skor rata-rata 4,044; (2) kemampuan besosialisasil secara efektif dengan peserta didik berada pada kategori mampu dengan skor rata-rata 4,21; (3) kemampuan menggunakan teknologi dan informasi secara fungsional berada pada kategori mampu dengan skor rata-rata 4,26. Dan kemampuan menerapkan prinsip-prinsip persaudaraan dan kebersamaan berada pada kategori mampu dengan skor rata-rat 4,26 Secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa persepsi peserta didik tentang kompetensi sosial guru berada pada ketegori mampu dengan skor rata-rata 4,03. Artinya persepsi peserta didik tentang kompetensi sosial guru di SMK Negeri 1 Pancung soal berada pada kategori mampu.
References
Ashsiddiqi, H. (2012). Kompetensi sosial guru dalam pembelajaran dan pengembangannya. Ta'dib: Jurnal Pendidikan Islam, 17(01), 61-71.
Husnia, A. R. (2020). Persepsi Siswa Kelas XI terhadap kompetensi Sosial Guru SMK Negeri 1 Solok. Jurnal Bahana Manajemen Pendidikan, 3(2), 769-776.
Miarso, Yusuf Hadi. (2004). Menyemai Benih Teknologi Pendidikan.Jakarta : Kencana.
PP RI No. 74 Tahun 2008 .Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 74 Tahun 2008 tentang Guru.
Rusman (2011).Model-model Pembelajaran Mengembangkam Profesionalisme Guru, Cetakan ke-4. Jakarta : Raja Grafindo.
Saudagar, F., & Idrus, A. (2011). Pengembangan Profesionalitas Guru:Jakarta: Gaung Persada.
Salim, A. Pengaruh Kecerdasan Linguistik Terhadap Keterampilan Bergaul Pada Teman Sebaya Peserta Didik Kelas Viii Di Smp Negeri 8 Kota Kediri Tahun Pelajaran 2014/2015
Copyright (c) 2022 Journal Higher Educational Management

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.